Langsung ke konten utama

Pulang

Tiga jumat lagi, dan yasmin akan pulang...

Kenapa pulang selalu jadi sesuatu yang ditunggu? Kenapa ?

Karena kata "RUMAH" nggak akan menjadi berarti sebelum kamu berpisah jauh ---dan lama, dengan satu kata ini.



Dan "pulang" selalu jadi kata yang melegakan. Karena "pulang" berarti kembali, kembali ke satu tempat paling aman dan nyaman di seluruuh dunia ---minimal buat diri kita sendiri, kembali makan masakan ibuk yang selalu enak gimanapun bentuknya, kembali nakalin dan dinakalin saudara-saudara yang walaupun nyebelin, gimanapun tetep ngangenin juga, kembali dimarahin abi gara-gara online tok, kembali bisa tidur molor sampai ayam jago udah selesai berkokok semua, dan kembali-kembali lain. Ah, "pulang" memang selalu menjadi satu kata yang melegakan.

Untuk saat ini, mungkin hanya rumah yang bisa bikin saya merasa "pulang". Barangkali, suatu saat nanti, akan ada tempat lain yang bisa bikin saya merasa "pulang, siapa yang tahu?

Atau mungkin itu "kamu" ?

Komentar

  1. Pulang bisa dikaitkan dengan kembali. Bila mana kembali itu dikatakan kembali tempat ia bercengkerama.

    BalasHapus

Posting Komentar